Monday, 9 May 2016

PENYAKIT RABIES (PENYAKIT ANJING GILA)

PENGERTIAN RABIES
   Rabies atau penyakit anjing gila adalah penyakit hewan menular yang disebabkan oleh virus,bersifat akut serta menyerang susunan syaraf pusat hewan berdarah panas termasuk manusia,

HEWAN YANG DAPAT MENULARKAN RABIES KEPADA MANUSIA
    Hewan berdarah panas dapat menularkan rabies,misalnya,Anjing,Kucing,Kera dll,lebih dari 90% kasus rabies  pada manusia di tularkan oleh anjing,oleh karena itu anjing menjadi obyek utama kegiatan pemberantasan rabies,




CARA PENULARAN RABIES
Virus rabies masuk ke dalam tubuh manusia atau hewan melalui;

  • luka gigitan hewan yang penderita rabies
  • luka yang terkena air liur hewan atau manusia penderita rabies
Rabies bersifat zoonosis,dan belum ada obatnya.
    
TANDA-TANDA ATAU GEJALA -GEJALA ANJING MENDERITA RABIES
ada 2 macam gejala rabies pada anjing yaitu;
a,Rabies Tenang

  • bersembunyi ditempat gelap 
  • kelumpuhan,mulut terbuka dan air liur keluar berlebihan
  • tidak lagi menuruti pemiliknya
  • sering tak terlihat
b,Rabies Ganas

  • kejang -kejang,kemudian lumpuh,biasanya mati setelah4-7 harisejak timbul gejala,atau paling lama 12 hari setelah penggigitan.
  • hewan menjadi ganas menyerang atau menggigit apa saja yang ditemui,
  • ekor melengkung di bawah perut diantara dua paha.
  • kematian terjadi dalm waktu singkat.
cara pencegahan anjing dari Rabies
  1. Anjing dirantai jika rumah tidak berpagar
  2. Anjing dibronsong
  3. Vaksinasi rabies pada anjing,kucing,kera dll secara teratur setiap tahun.
cara menangani kasus gigitan.adalah sbb;
-pertolongan pertama setelah digigit anjing,luka gigitan di cuci dengan sabun deterjen selama 5-10 menit,di keringkan dan diberi yodium atau alkohol 70%.
-kejadian penggigitan di laporkan pada petugas dinas peternakan setempat,
-hewan yang menggigit harus di tangkap dan di laporkan pada dinas peternakan setempat untuk di obvervasi14 hari,atau untuk keperluan pemeriksaan lebih lanjut oleh dinas terkait

CARA PEMELIHARAAN ANJING YANG BENAR
  • Anjing sebaiknya dirantai
  • Anjing yang di pelihara hendaknya di masukkan ke kandang khusus atau di pelihara di pekarangan rumah berpagar kuat
  • Anjing yang di peliara sebaiknya di kasih makan dengan baik,dan di rawat dengan benar
  • Anjing di vaksin secara teratur satu tahun sekali,

No comments:

Post a Comment